Momen Silaturahmi Lebaran Prabowo ke Kediaman Agum Gumelar

    Momen Silaturahmi Lebaran Prabowo ke Kediaman Agum Gumelar
    Momen Silaturahmi Lebaran Prabowo ke Kediaman Agum Gumelar

    Jakarta - Masih dalam suasana hari raya, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengunjungi sejumlah purnawirawan TNI untuk bersilahturahmi.  Salah satunya adalah Jenderal TNI (Purn) Agum Gumelar di kediamannya di Panglima Polim, Kebayoran, Jakarta, Selasa (25/4).

    Sesampainya di sana, Prabowo yang mengenakan batik coklat langsung turun dari mobil dan disambut Agung yang telah menunggunya di depan pintu. 

    "Maaf lahir batin, Pak, " ucap Prabowo seraya menghampiri dan memeluk Agum. 

    Agum yang memakai kemeja putih itu menyambut salam hormat Prabowo dan memeluk prabowo. "Sama siapa? Sendiri?” tanya dia.

    "Enggak, " Prabowo pun menunjuk ke arah Letjen TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin yang berada di belakangnya. Agum nampak terkejut dengan kehadiran Sjafrie yang ikut mendampingi Prabowo. "Wah, Pak Sjafrie…” cetus Agum

    Setelah mengucapkan maaf lahir dan batin dengan Agum, Prabowo juga bersalaman dengan Linda Gumelar. Prabowo nampak sedikit membungkukkan badan dan mengatupkan kedua tangannya sambil menundukkan kepala.

    "Maaf lahir batin Mbak" kata Prabowo kepada Linda.

    "Iyo, makasih. Sebuah kehormatan untuk kami, " ujar Linda sambil tersenyum. 

    Ia lalu mempersilakan Prabowo untuk masuk ke dalam rumah. Sembari menuju ruang tamu, Prabowo bertanya mengenai agenda mudik keluarga Gumelar ke luar kota.

    "Enggak ke luar kota?”

    "Di rumah aja. Kirim salam, " jawab Linda sembari tertawa kecil.

    Duduk berdampingan dengan Agum di ruang tamu, Prabowo nampak berbincang-bincang sejumlah hal, termasuk mengenai agenda dan kegiatan keluarga selama lebaran Idul Fitri.

    "Baru dari Bandung, Pak?" tanya Prabowo.

    "Lebaran hari pertama habis salat, langsung ke Bandung, " jawab Agum.

    Sebelumya, Prabowo telah mengunjungi kediaman para purnawirawan TNI lainnya yakni Laksamana TNI Widodo AS di Kelapa Gading, Jakarta dan Jenderal Try Sutrisno di Menteng, Jakarta.

    sukabumi jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Prabowo Lebaran ke Kediaman Hendropriyono...

    Artikel Berikutnya

    Lagi, Polres Sukabumi Bersama Tim Sarda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Program Paslon Nomor Dua Asep Japar Andreas Pro Masyarakat dari Mulai Bedah Rumah dan Pengobatan Gratis
    Kapolres Sukabumi Kunjungi SDN Otista Palabuhanratu, Bagikan Makan Siang Gratis
    Maulid Nabi di Kp. Benda Cicurug Momen Penuh Keberkahan dan Keharmonisan Antarwarga Bersama Polsek Cicurug Polres Sukabumi
    Bhabinkamtibmas Desa Tanjungsari Polsek Curugkembar Polres Sukabumi Laksanakan Sambang Ketahanan Pangan dan Sosialisasi Kamtibmas
    Suara Paslon Nomor 2, Mbah Diro: Di Pilkada Sukabumi InsyaAllah Menang, Kita Terus Perkuat di Akar Rumput
    Bhabinkamtibmas Polsek Gegerbitung di Desa Sukamanah Laksanakan Anjangsana Bersama Warga Kp. Puncak Manis
    Kapolsek Nyalindung Bagikan Makanan Bergizi Gratis di SDN Babakan, Dukung Program Prioritas Pemerintah
    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Adakan Sambang Warga, Jaga Situasi Aman dan Kondusif Jelang Pilkada 2024
    Bhabinkamtibmas Polsek Lengkong di Desa Lembursawah Laksanakan DDS dan Cooling System Jelang Pilkada Jabar 2024
    Kapolsek Ciemas Hadiri Event Geopark Ciletuh Spektakuler (GCS) II Tahun 2024 Membangkitkan Potensi Wisata di Sukabumi
    H. Asep Japar H. Andreas Paslon Nomor Dua Buktikan Kepedulian Melalui Program Bedah Rumah untuk Wujudkan Sukabumi Berkah
    Patroli Dialogis oleh Bhabinkamtibmas Polsek Cikidang Polres Sukabumi
    Safari Shalat Subuh Berjamaah di Masjid Al Taqwa, Kapolsek Sagaranten Ajak Warga Jaga Kamtibmas
    Bripka Dadang Suhendar, Polisi RW 02 Desa Lebaksari Polsek Parakansalak Perkuat Silaturahmi dan Kamtibmas
    Polisi RW Polsek Parakansalak Polres Sukabumi Sambangi Warga
    Bhabinkamtibmas Desa Buniwangi Polsek Gegerbitung  Ajak Warga Mantapkan Kewaspadaan dan Kebersamaan

    Ikuti Kami